IP

Monday, March 1, 2010

Netbook paling murah sedunia


Guys,,inilah Netbook termurah yang bisa anda temukan saat ini dibelahan bumi manapun dengan label harga yang sangat mencengangkan, hanya $98. Bukan bercanda bukan juga penipuan.

Lanya, adalah nama perusahaan yang baru saja memperkenalkan Netbook terbarunya yang dibandrol sangat murah tersebut. Perusahaan ini berbasis di daerah Shenzhen China. Mungkin bagi sebagian orang tentunya sangat asing dengan nama perusahaan tersebut, tapi yang jelas Netbook terbaru mereka adalah Netbook termurah dari jajaran Netbook murah yang pernah ada.

Langsung saja bagi yang penasaran seperti apa sepesifikasi dari Netbook murah meriah yang dinamai eBook LY-EB01 ini.

Pertama kita tidak akan menemukan prosesor Intel Atom seperti pada Netbook kebanyakan, Netbook ini menggunakan prosesor ARM 266 MHz AK7802Q216.

Untuk menyeimbangkan kemampuan prosesor, tentu saja layar dibuat tidak terlalu besar. eBook LY-EB01 ini terbingkai dengan layar TFT LCD 7-inch dengan resolusi 800 x 480.

Spesifikasi lainnya adalah penggunaan 128 MB RAM dan sistem operasi Microsoft WinCE 5.0. Untuk urusan baterai, Netbook ini berkekuatan 1800 mAH Li-Ion battery. Dan seperti Netbook pada umumnya, eBook LY-EB01 tentunya juga dilengkapi dengan WiFi.
Walaupun kemungkinan besar performanya memang tidak terlalu bagus, namun paling tidak secara keseluruhan cukup setimpal dengan harganya yang sangat murah. Anda pun masih bisa membuka email atau sekedar surfing di internet. Tapi disisi lain ada satu keunggulan dari Netbook ini, yaitu tenaganya yang cenderung lebih hemat karena komponen-komponennya tidak terlalu banyak memakan baterai, sehingga anda bisa jauh lebih lama menggunakan Netbook ini tanpa sambungan listrik.

Lalu bagaimana dengan berat dan ukurannya? Beratnya sekitar 0,6 Kg dengan dimensi 21,3 x 14,2 x 3 cm , cukup ringan dan mudah dibawa-bawa.

Namun sayangnya kemungkinan Netbook ini dipasarkan secara luas sangatlah kecil, begitu kabar yang kami dengar dari perusahaan pembuatnya. Sehingga jika anda tertarik untuk membelinya, datanglah ke China dan belilah beberapa buah untuk oleh-oleh setibanya nanti di tanah air. Untuk pasaran Eropa dan Amerika saja mereka belum yakin untuk memasarkannya, lalu Indonesia?

1 comments:

ARIFS757 said...

wah masih mahal as laham bos malah di ebay ada yg hrganya 37$ sj wwkwkwk , lumayan buat ngecek mikrotik hotspot mah

GodexsZone © 2009. Design by :Godexs_zone Templates